Salapian – Babinsa Koramil 05/Salapian Kodim 0203/Langkat Serma P.Tarigan bersama Bhabinkamtibmas melakasanakan pendampingan penyuntikan Vaksin Covid-19 Dosis-I kepada Masyarakat untuk membantu kelancaran dan kesuksesan tim Vaksinator guna mencegah penyebaran Covid-19 bertemapat di Desa Kuta Gajah Kec. Kutambaru Kab. Langkat, Jumat ( 22/10/2021).
Dalam kesempatan itu, Babinsa Desa Serma P Tarigan mengatakan, Melalui kerja sama yang baik dengan perangkat Desa melakukan monitoring pelaksanaan pemberian vaksin Dosis 1 Sinovak yang dilakukan di wilayah binaan, sebagai bentuk menciptakan rasa aman bagi warga yang akan menjalani vaksinasi.
“Kegiatan penyuntikan vaksin hari ini 50 vial untuk 100 , sasaran yang hadir 127 dan semua untuk warga Desa Kuta Gajah Kec. Kutambaru Kab. Langkat, yang belum menjalani vaksinasi”, kata Babinsa.
Danramil 05/Salapian Kapten Inf Joni Siagian menambahkan, penyuntikan vaksin ini dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 kepada warga, serta mensukseskan program vaksinasi nasional, sehingga terbentuk herd immunity bagi segenap warga masyarakat
Targetnya vaksinasi Desa Kuta Gajah Kec. Kutambaru Kab. Langkat, sejumlah 300 orang dan yang datang sejumlah 127 Orang, dan yang telah melaksanakan vaksinasi sejumlah 300 Orang, dan 17 orang sisanya Tunda tidak di vaksin karena stoknya habis.