oleh

BERI DUKUNGAN MORIL, BABINSA KORAMIL 10/PADANG TUALANG  DATANG MELAYAT KE RUMAH DUKA WARGANYA

-Militer-202 views

Padang Tualang –     Babinsa Koramil 10/Padang tualang jajaran Kodim 0203/langkat Sertu Ahmad suhadi melaksanakan kegaiatan melayat di rumah salah satu warga binaan yang meninggal karena sakit bertempat di  Dusun III Desa Banjaran raya Kecamatan Padang tualang Kab. langkat, senin ( 20/09/2021).

“Sebagai Aparat Teritorial sudah menjadi keharusan untuk selalu tanggap dengan segala situasi dan kondisi yang terjadi di wilayah binaan, terlebih lagi disaat ada warga yang mengalami kedukaan seperti ini,” pungkas Sertu Ahmad Babinsa Banjaran raya

Ia juga menambahkan dalam kegiatan melayat ini selain merupakan tugas dan kewajibannya sebagai pembina desa, dalam kehidupan bermasyarakat juga kita harus hadir ditengah-tengah warga untuk memberikan motivasi dan dukungan moril agar kuat dan tabah dalam menghadapi segala cobaan, tambahnya.

Dari pihak keluarga Almarhum, menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Babinsa yang sudah hadir memberikan penghiburan kepada keluarga dan juga turut membantu dalam proses penggalian kubur. Babinsa selalu ada untuk warganya, baik disaat senang maupun disaat susah.

Berita Lainnya