oleh

Bersama Anak Sekolah SMA Negeri 4 Pematang Pasir, Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Mengajak Laksanakan Vaksinasi

-Militer-119 views

Tanjung Balai  |  Dengan melakukan kegiatan komunikasi sosial sekaligus pembinaan kepada anak-anak Sekolah terutama kalangan Siswa SMA dalam penegakan disiplin protokol kesehatan dan mengajak serta menghimbau untuk melaksanakan Vaksinasi terhadap anak sekolah, seperti halnya yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil  08/Pulau Buaya jajaran Kodim 0208/Asahan Sertu Agustiar turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan Anak Sekolah SMA Negeri 4 Pematang Pasir dalam rangka untuk mengajak serta menghimbau Anak Sekolah agar melaksanakan Vaksin Dosis 1 dan Dosis 2 yang berlokasi di SMA Negeri 4 himbauan kepada anak sekolah agar terhindar dari penularan virus carona Covid-19, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Sekolah SMA Negeri 4 Pematang Pasir Kecamatan Teluk Nibung Kota Tanjung Balai, Senin (03/01/2022).

Pada pelaskanaan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan Anak Sekolah SMA Negeri 4 Pematang Pasir dalam rangka untuk mengajak serta menghimbau Anak Sekolah agar melaksanakan Vaksin Dosis 1 dan Dosis 2 tersebut turut serta dihadiri oleh, Danramil 08/Pulau Buaya Kapten Arm Viktor Hutagaol, Kapolsek Teluk Nibung, Kepala Sekolah SMA Negeri 4 Pematang Pasir, Babinsa dan Babinkamtibmas.

Kegiatan komunikasi sosial seperti ini selalu rutin di lakukan oleh Babinsa dimanapun tempatnya, kali ini komsosnya bersama anak-anak Sekolah SMA Negeri 4 Pematang Pasir, Babinsa Sertu Agustiar tidak lupa juga untuk mengingatkan dan menghimbau kepada para pelajar agar selalu menggunakan masker saat berada di luar rumah guna menjaga kesehatan agar terhindar dari virus covid-19.

Lebih lanjut Babinsa Sertu Agustiar juga mengingatkan kepada para pelajar agar selalu mengikuti protokol kesehatan yang sudah di tentukan oleh pemerintah untuk mencegah penyebaran virus covid-19 dengan cara selalu menjaga pola hidup bersih dan sehat serta menjaga jarak saat berada di luar rumah, selalu menggunakan masker dan cuci tangan dengan sabun setelah melakukan aktifitas apapun, tuturnya kepada para pelajar.

Berita Lainnya