oleh

Dalam Rangka Menjalin Silaturahmi Dengan Tokoh Pemuda Dan Warga Binaan, Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Laksanakan Komsos

-Militer-99 views

Batu Bara  |  Pada kondisi situasi Vandemi Covid-19 saat ini, para Babinsa diwilayah binaan menjalin silaturahmi dengan warga Masyarakat, seperti halnya yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 03/Lima Puluh jajaran Kodim 0208/Asahan Serda Sutikno turun kewilayah binaan untuk melaskanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan Tokoh Pemuda Bapak Aidil Akbar dan Masyarakat Gambus Laut warga binaan dengan tujuan agar Masyarakat mau melaksanakan Vaksinasi yang belum melaksanakan Vaksinasi, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Desa Gambus Laut Kecamatan Lima Puluh Pesisir Kabupaten Batu Bara, Selasa (04/01/2022).

Pada kesempatan tersebut Babisna Serda Sutikno mengungkapkan Komunikasi sosial tersebut bertujuan untuk membahas situasi keamanan, ketertiban masyarakat di wilayah, serta peran aparatur pemerintah desa dalam membantu masyarakat, sehingga diharapkan mampu menekan dan memutus mata rantai penularan Corona Virus (covid -19) yang di alami oleh masyarakat, dengan melaksanakan Komsos dengan Tokoh Pemuda  dan masyarakat Gambus Laut, membahas tentang peran pemuda agar selalu berbuat yang terbaik untuk lingkungan sekitar, agar lingkungan terasa aman dan nyaman, dan yang paling utama jahui Narkoba.

Pada kesempatan tersebut Babinsa Serda Sutikno mengajak seluruh komponen masyarakat agar lebih waspada dan mampu mengambil langkah yang tepat menangkal berbagai ancaman yang ada, demi menjaga dan memutus rantai Covid-19,” Imbuh Babinsa Serda Sutikno.

Tokoh Pemuda Bapak Aidil Akbar mengatakan bahwa, selama ini Babinsa mempunyai andil yang besar dalam membina desa guna menciptakan suasana aman dan nyaman. “Saya selaku Tokoh Pemuda mewakili warga masyarakat yang lain mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa yang selama ini sudah mengarahkan warga untuk lebih kondusif,” kata Bapak Aidil Akbar.

 

 

Berita Lainnya