Bahorok – Babinsa Koramil 06/Bahorok Kodim 0203/Langkat Serda Rudianto melaksanakan kegiatan Takziah guan memberikan dukungan moril kepada keluarga juga sebagai sarana untuk berinteraksi dengan warga masyarakat Bertempat di wilayah Desa binaan di dusun l Desa Sei Musam Pembangunan Kecamatan Bahorok Kab. Langkat, Kamis ( 11/11/2021).
Babinsa Desa Sei Musam Serda Rudianto mengatakan, melayat keluarga orang yang meninggal merupakan hal yang dianjurkan agama. Karena di dalamnya terdapat kebaikan. Yakni mengurangi beban kesedihan dan menguatkan hati keluarga orang yang meninggal. Saat mereka berkabung, kita juga ikut merasakan kesedihan mereka.”katanya.
Pada kesempatan yang sama Serda Rudianto juga menjelaskan, saat ini pandemi covid-19 belum berakhir untuk itu dalam setiap kegiatan yang ada di wilayah selalu kita pantau penerapan Protokol Kesehatannya.
Seperti saat ini, kita melaksanakan takziah sekaligus kita juga melakukan himbauan kepada para takziah untuk memakai masker dan jaga jarak untuk menghindari penularan dan penyebaran virus covid-19.”jelasnya.